11.16
Arus mudik yang melalui Bandara Polonia Medan mulai mencapai puncaknya pada dua hari menjelang Lebaran, Jumat (17/8).
Pantauan merdeka.com, terminal dan jalan di dalam bandara dipadati penumpang, pengantar dan penjemput. Jalan di dalam kompleks Bandara Polonia Medan mulai padat. Sejumlah kendaraan antre untuk keluar dari bandara. Berbanding terbalik dengan sebagian jalan Kota Medan yang lebih sepi.

"Trennya memang meningkat, tapi masih aman. Melihat kondisi hari ini kami memperkirakan kepadatan penumpang pada satu hari jelang lebaran. Penambahan pesawat tetap sama seperti hari ini, " kata Ketua Posko Terpadu di Bandara Polonia, Ali Shopian, Jumat (17/8).

Dia memaparkan, berdasarkan data yang dihimpun Posko Terpadu, pesawat pengangkut penumpang domestik yang mendarat di Polonia pada H-3 Lebaran, mencapai 75 unit. Jumlah ini meningkat 11,94 persen dari 67 pesawat yang landing pada 2011.

Sedangkan pesawat yang mendarat pada H-3 mengangkut 10.261 penumpang atau naik 16,31 persen dari 8.822 penumpang pada 2011. Pada H-3 ini mulai ada penambahan penerbangan dari beberapa maskapai.

Peningkatan penumpang juga terjadi pada keberangkatan domestik. Terdapat 74 pesawat yang lepas landas dari Bandara Polonia pada H-3. Tahun lalu, hanya 68 unit pesawat yang berangkat. Dengan jumlah yang berangkat mencapai 9.364 orang.

Penerbangan internasional tercatat 30 pesawat dengan jumlah penumpang 2.716. Dan keberangkatan luar negeri mencapai 28 pesawat dengan penumpang mencapai 3.305.